Arti Mimpi

9 Arti Mimpi Orang yang Kita Suka

Arti Mimpi Orang yang Kita Suka – detiklife.com. Setiap orang pasti pernah memiliki rasa suka terhadap lawan jenis. Apakah itu yang disebut jatuh cinta atau hanya sekadar mengaguminya saja. Apapun bentuknya, rasa suka terhadap seseorang sering membuat kita berbunga bahkan tersenyum seharian. Tak jarang pula kita membawanya ke dalam mimpi. Lantas apakah benar bahwa mimpi tersebut hanya sebagai bunga tidur? Adakah arti mimpi orang yang kita suka? Apalagi jika anda merasa bahwa mimpi ini tidaklah biasa.

Banyak yang mengatakan bahwa mimpi seseorang yang kita sukai bisa jadi karena kita terlalu sering memikirkannya. Bisa juga berarti bahwa kita sedang merindukannya. Berikut ini beberapa arti dan makna dari mimpi yang anda alami. Memimpikan orang yang kita sukai, apakah arti dibalik mimpi ini?

Arti Mimpi Orang yang Kita Suka

Makna dan Arti Mimpi Orang yang Kita Suka

1. Mimpi Bertemu Orang yang Dicintai

Salah satu mimpi yang muncul ketika anda merindukan atau mencintai seseorang adalah bermimpi tentang dia. Seperti apa yang dikatakan oleh ilmu psikologi, jika anda mengalami mimpi bertemu dengan orang yang dicintai maka artinya anda benar-benar sedang merindukannya. Mungkin anda tak berani untuk mengungkapkan apa yang ada dan tersimpan di dalam hati. Meski begitu, rasa kasmaran yang bergejolak ini bisa membawa anda pada akhir yang bahagia.

2. Mimpi Dilamar Orang yang Disukai

Arti mimpi orang yang kita suka dan dilamar jika dalam ilmu tafsir primbon, maknanya adalah buruk. Anda yang mengalami mimpi ini kemungkinan akan mengalami hal buruk atau masalah besar dalam waktu dekat. Masalah ini bisa berkaitan dengan banyak hal. Hanya saja yang paling sering ialah masalah pada kondisi kesehatan. Anda boleh percaya atau tidak tetapi untuk sebuah mimpi yang berulang dan terasa janggal biasanya merupakan firasat.

3. Mimpi Orang yang Disukai Datang ke Rumah

Berikutnya, arti mimpi orang yang kita sukai dan datang ke rumah ternyata berbeda lagi dengan orang yang melamar anda. Arti dari mimpi ini merupakan pertanda bahwa orang yang anda sukai bisa jadi mencintai anda. Cinta yang tidak bertepuk sebelah tangan. Mungkin selama ini jika anda sudah melakukan pendekatan, cobalah untuk maju satu langkah. Ungkapkan apa yang anda rasakan kepadanya. Sebab, cara ini juga akan membuat anda tak lagi bertanya-tanya tentang hubungan diantara anda dan dirinya. Tidak dalam hubungan tanpa status atau menggantung.

4. Mimpi Dia yang Tersenyum

Pernahkah anda bermimpi orang yang anda sukai dan tersenyum? Tentu akan terasa sangat indah melihat dia tersenyum di dalam mimpi kita. Tetapi benarkah arti atau maknanya juga indah? Arti dari mimpi ini adalah sinyal bahwa memang target anda akan membuka hatinya. Ia akan mulai membuka hatinya yang kosong dan menempatkan anda di dalamnya. Ia bisa memberi anda kesempatan untuk mengisi hari-harinya agar makin berwarna.

5. Mimpi Orang yang Disukai dan Berulang Kali

Apabila anda mengalami mimpi yang sama dan berulang-ulang, patut dipertanyakan apa yang ada di baliknya. Arti mimpi orang yang kita suka dan terjadi berulang kali adalah adanya alamat jelek. Menurut primbon, mimpi ini merupakan pertanda bahwa akan terjadi hal yang buruk pada si dia, orang yang anda sukai. Doakanlah dia agar selalu berada dalam lindunganNya. Mimpi yang terjadi berulang kali bisa menjadi pertanda dan firasat yang datang ke dalam tidur anda.

6. Mimpi Menikah dengan Orang yang Disukai

Berikutnya, secara umum primbon ternyata menyebutkan bahwa mimpi menikah adalah pertanda bahwa anda akan mengalami sakit dalam waktu dekat. Percaya atau tidak, ternyata banyak orang yang mengalaminya. Maka dari itu, anda bisa lebih waspada dan berhati-hati untuk menjaga diri. Jagalah kesehatan dengan cukup istirahat, makan makanan bergizi, cukup olahraga dan pola hidup yang bersih. Mimpi menikah dengan orang yang disukai mungkin terdengar indah tetapi ternyata makna dan artinya tidaklah sama.

7. Mimpi Bertemu Wanita yang Disukai

Berbeda lagi jika anda bermimpi wanita yang disukai. Arti mimpi orang yang kita suka dan ia adalah wanita maka bisa jadi maknanya adalah adanya hal yang baik untuk diri anda. Seorang pria yang memimpikan wanita yang disukainya memiliki pertanda bahwa ia akan menjadi pusat perhatian. Namun, pastikan bahwa apa yang anda lakukan akhir-akhir ini tidaklah berdampak buruk. Sebab, dikhawatirkan justru anda mendapat perhatian karena hal yang buruk. Maka dari itu, jagalah sikap dan sopan santun agar terhindar dari perhatian karena kejelekan.

8. Mimpi Seseorang yang Disukai dan Terkenal

Apabila anda memiliki idola seperti artis misalnya dan memimpikannya, ada arti dan makna tersendiri. Tanda dari mimpi ini adalah ada sesuatu atau cita-cita yang belum sempat anda capai atau wujudkan. Sebaiknya tidak menyerah. Tidak putus asa sebab segala sesuatu yang tidak mungkin bisa terjadi kapan saja. Karena manusia tidaklah dituntut menang tetapi diharapkan tidak berhenti berjuang.

9. Alasan Lain Mengapa Bermimpi Tentang Seseorang

Pernahkah terlintas di benak anda mengapa bermimpi seseorang bisa dengan begitu mudahnya? Siapa saja pasti pernah bermimpi tentang seseorang. Dia tak harus memiliki hubungan secara pribadi. Bisa jadi ia hanya merupakan representasi dari pikiran dan juga perasaan anda. Mimpi ini hadir untuk memapah seseorang yang sedang dilanda masalah, untuk menghibur atau bahkan menjadi sebuah pencerahan.

Ada banyak arti dan makna tentang mimpi seseorang yang kita sukai. Pada dasarnya karena rasa sayang kita pada orang tersebut memang membuat kita ingin selalu melihatnya. Bukan tidak mungkin perasaan itu terbawa hingga ke alam bawah sadar kita. Arti mimpi orang yang kita suka bisa dilihat dari sisi psikolog, tafsir mimpi ataupun dari dunia medis. Manakah yang pernah anda alami?

To top