Contoh Surat

Contoh Surat Pengunduran Diri Panitia Pemilihan Umum

Contoh Surat Pengunduran Diri Panitia Pemilihan Umum – detiklife.com. Panitia pemilu yang resmi yaitu PPS, PPK, KPPS dan panwaslu/panwascam. Jika Anda berencana mengundurkan diri dari kepanitiaan tersebut, maka Anda harus mengajukan surat pengunduran diri. Nah, untuk membantu memudahkan Anda, berikut akan kami bahas:

  • Surat Pengunduran Diri Panitia PPS / KPPS
  • Surat Pengunduran Diri Panitia PPK
  • Surat Pengunduran Diri Panitia Panwaslu / Panwascam

Contoh surat pengunduran diri yang diberikan disini disertai juga dengan link download surat pengunduran diri doc / format word. Selain itu masing-masing juga tersedia dalam ukuran A4 dan F4. Jadi Anda tidak perlu repot mengatur ukuran kertas jika hendak memakai surat resign ini.

Contoh Surat Pengunduran Diri Panitia PPS / KPPS

Yogyakarta, 20 Mei 2019

Yth.
Bpk. Tri Mujiono
Ketua KPU Kabupaten Bantul
Yogyakarta

Dengan hormat,
Bersama dengan surat ini saya yang bertanda tangan dibawah:

Nama : Gunawan Subendi
Tempat/tgl. lahir : Yogyakarta, 17 Juli 1987
No. Telp. : 089226727728
Alamat : Gg. Pembangunan, RT.05/RW.08, Bantul, Yogyakarta

menyatakan pengunduran diri saya sebagai anggota PPS (Panitia Pemungutan Suara)/KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara)* Desa Wonosari pada PEMILU tahun 2019.

Saya mengucapkan terima kasih kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul atas kepercayaan yang diberikan kepada saya.

Tak lupa saya mohon maaf jika selama menjabat Anggota PPS/ KPPS* melakukan tindakan yang kurang berkenan.

Demikian surat pengunduran diri ini dibuat sebagaimana mestinya, tanpa pengaruh pihak mana pun. Atas perhatian Bapak, saya menyampaikan terima kasih.

Yang menyatakan,

Gunawan Subendi

*) Pilih sesuai kepanitiaan yang Anda ikuti

Diatas adalah contoh surat pengunduran diri anggota PPS (Panitia Pemungutan Suara) dan KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara). Mengenai panitia mana yang Anda ikuti bisa ditentukan dan diedit sendiri.

Contoh Surat Pengunduran Diri Panitia PPK

SURAT PENGUNDURAN DIRI

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Musron Wahid S.Pd.
Tempat, tgl. lahir : Malang 24 Desember 1990
Alamat : Jl. Sampurna Timur 36 Malang, Jawa Timur
Jabatan : Anggota PPK Kecamatan Kedungkandang, Kab. Malang

bermaksud mengundurkan diri sebagai Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilihan Umum Tahun 2019 Kecamatan Kedungkandang, Kab. Malang. Alasan dari pengunduran diri saya yaitu padatnya kesibukan saya mengajar yang tidak bisa ditinggalkan.

Sekian yang dapat saya beritahukan dalam surat pengunduran diri ini. Jika terdapat tutur kata yang kurang berkenan saya mohon maaf. Atas perhatiannya saya menyampaikan terima kasih.

Malang, 10 Mei 2019
Yang menyatakan,

Musron Wahid S.Pd.

Contoh surat tersebut merupakan surat pengunduran diri Anggota PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan). Jadi jika Anda kebetulan hendak keluar dari PPK, surat pengunduran diri sebagai PPK tersebut bisa Anda pakai sebagai referensi.

Contoh Surat Pengunduran Diri Panwaslu / Panwascam

SURAT PERNYATAAN PENGUNDURAN DIRI

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Matteo Pradipa
Jenis kelamin : Laki-laki
Jabatan/Posisi : Anggota panwaslu/panwascam* kecamatan Bulukerto, Kab. Wonogiri
Tempat, tgl lahir : Wonogiri, 25 Januari 1989
Alamat : Desa Sugihan, RT,02, RW.08, Bulukerto, Wonogiri

menyatakan dengan sebenarnya bahwa saya mengundurkan diri dari keanggotaan panwaslu/panwascam* Kecamatan Bulukerto, Kabupaten Wonogiri.

Saya memohon maaf yang sebesar-besarnya atas pengunduran diri ini. Sebab dari pengunduran saya yaitu karena kondisi kesehatan yang akhir-akhir ini kurang baik.

Demikian surat pernyataan pengunduran diri ini dibuat dengan sebenarnya untuk bisa dijadikan maklum. Atas perhatian dan kerjasamanya saya mengucapkan terima kasih.

Dibuat di Wonogiri pada tanggal 29 Mei 2019
Yang membuat pernyataan,

Materai Rp. 6000,-

Matteo Pradipa

*) Pilih sesuai kepanitiaan yang Anda ikuti

Contoh tersebut dalah surat pengunduran diri panwaslu (Panitia Pengawas Pemilu) atau panwascam (Panitia Pengawas Kecamatan). Anda bisa menentukan sendiri panitia pengawas pemilihan umum mana yang Anda ikuti.

Download Contoh Surat Pengunduran Diri Anggota PPS / KPPS Doc

surat pengunduran diri pps atau kpps

Download Contoh Surat Pengunduran Diri PPK Doc

surat pengunduran diri sebagai ppk

Download Contoh Surat Pengunduran Diri Panwaslu / Panwascam Doc

surat pengunduran diri panwaslu panwascam

To top