Cerita Lucu Sunda Campur Indonesia – riajenaka.com. Indonesia memiliki berbagai macam budaya dan bahasa, salah satunya ialah bahasa sunda. Sesuai dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika, cerita lucu pun dapat di suguhkan dalam dua bahasa sekaligus yaitu cerita lucu sunda campur Indonesia. Tentunya cerita dibawah ini bisa bikin kamu ketawa terus dan bikin hari-harimu jadi makin menyenangkan.
Cerita Lucu Sunda Campur Indonesia: Adik Saya Hilang
Dikisahkan, ada 3 bersaudara bernama Gila, Otak dan Sinting. Yang paling tua adalah Gila sedangkan si Otak dan Sinting adalah adaik-adiknya. Suatu ketika si Sinting menghilang entah kemana sudah 2 hari ini tidak pulang hingga kedua kakaknya bingung mencari keberadaan nya. Akhirnya mereka memutuskan untuk melaporkan ke polisi setempat. Si Gila menyuruh Si Otak untuk berjaga-jaga di pagar depan rumah, siapa tahu Si Sinting pulang…
Gila: “Pak bantosan abdi, upami kuring ngaleungit”
Polisi: “Siapa namanya?”
Gila: “Sinting pak.”
Polisi: “Yang serius dongg”
Gila: “Nuhun pak, nami teh Sinting.”
Polisi: “Kamu gila apa ya?”
Gila: “Iya pak.”
Polisi: “Otak kamu dimana sih?”
Gila: “Di pager pak.”
Polisi: %$#@
Cerita Lucu Sunda Campur Indonesia: Ibu vs Anak
Dikisahkan, ada seorang ibu dan anaknya yang berasal dari Garut sedang melakukan perjalanan mudik ke Banyuwangi menggunakan kereta api.
Lalu sang anak tiba-tiba bertanya..
Anak: “Mak, mak sudah pernah injak Jakarta?”
Ibu: “Tangtosna.”
Anak: “Kalau Bandung?”
Ibu: “Sudah anakku.”
Anak: “Kalau Yogyakarta udah?”
Ibu: “Udah.”
Anak: “Kalo Surabaya, Makassar, Pontianak, Bali, Manado udah mak?”
Ibu: “Kulem budak kuring… ngan ukur sungut anjeun anu henteu acan injak!”
Cerita Lucu Sunda Campur Indonesia: Preman Adzan
Dikisahkan, hari jumat tepat pukul 12 siang ada suara adzan yang sangat merdu dan indah dari sebuah masjid dimana tempat para jamaah berkumpul untuk melaksanakan solat jumat. Warga sekitar terheran-heran dengan pemilik suara tersebut. Setelah adzan selesai, tak disangka ternyata yang keluar dari dalam masjid itu adalah si Bagong, preman yang sangat terkenal di kampung tersebut.
Warga 1: “Eleh-eleh alus pisan euy sora si bagong teh, teu nyangka uing mah.”
Warga 2: “Heuh leres Ayeuna bagong sigana tos tobat.”
Bagong yang mendengar para warga memuji-muji dirinya itu, langsung cengengesan dan menanggapi komentar ibu-ibu tersebut..
Bagong: “Heehhh ibu-ibu bapak-bapak, tuh tadi barusan bukan suara gue, tapi suara dari speaker gue hahaha… Setidaknya gue preman tapi pernah masuk ke mesjid juga.” (sambil pergi ngeloyor)
Baca juga:
Demikianlah cerita lucu dua bahasa sekaligus yang telah kami berikan untuk menemani malam hari kamu biar makin kocak dan konyol abis. Tetap stay on riajenaka.com satu-satunya situs cerita lucu terlengkap masa kini.