Nama Bayi Perempuan Kristen

9 Arti Nama Bayi Perempuan Kristen Lengkap Dengan Maknanya

Arti Nama Bayi Perempuan Kristen — namaperempuan.com. Mendapatkan karunia berupa buah hati memang sebuah hal yang tidak terhingga rasanya. Menjalani masa kehamilan selama 9 bulan menjadi momen yang tidak terlupakan. Persiapan menuju kelahiran pun telah dilakukan.

Contohnya seperti menyiapkan pakaian bayi, menyiapkan kamar dan segala hal yang dibutuhkan. Tak lupa, menyiapkan nama terbaik untuk sang buah hati tidak akan ketinggalan. Karenanya anda harus memberikan nama yang baik dimana doa dan harapan terkandung di dalamnya.

Doa dan harapan yang baik tentu tak lepas dari makna yang baik di nama tersebut. Sebelum memilih nama yang akan dipakai, sebaiknya anda mencari tahu dan memperbanyak referensi nama – nama dan artinya. Sehingga anda tidak salah pilih dan nama tersebut bagus untuk digunakan.

Beberapa nama yang ada yang anda butuhkan mungkin ada di arti nama bayi perempuan kristen berikut. Karena nama – nama yang ada merupakan nama kristen, sehingga nama yang digunakan memiliki nuansa kristiani dan diambil dari beberapa sumber salah satunya Al-Kitab.

Arti Nama Bayi Perempuan Kristen

Inspirasi Nama dan Arti Nama Bayi Perempuan Kristen

1. Adriella Carolina

Inspirasi nama yang pertama adalah Adriella Carolina. Rangkaian nama dengan dua kata ini sangat bagus untuk anda gunakan dan bagus untuk didengar. Bayi perempuan anda akan percaya diri dengan memiliki nama ini. Adriella memiliki arti pengikut Tuhan. Sedangkan nama Carolina mempunyai arti wanita cantik. Jika kedua nama tersebut digabung, maka akan memiliki arti seorang wanita cantik pengikut Tuhan. Dengan memberikan nama yang cantik ini, harapannya adalah anak perempuan anda akan menjadi anak yang cantik dan taat kepada Tuhan.

2. Amoreiza Carlissa

Rangkaian nama selanjutnya adalah Amoreiza Carlissa. Amoreiza artinya dicintai Tuhan dan Carlissa mempunyai arti gadis kecil yang suci. Kedua kata tersebut jika digabung akan memiliki arti gadis kecil yang suci dan dicintai Tuhan. Tentu, kehadiran bayi dalam kehidupan rumah tangga adalah seorang anak yang masih suci. Hal ini tergambar pada nama tersebut. Dan dengan menggunakan rangkaian dua nama ini harapannya semoga anak perempuan anda menjadi anak yang dicintai Tuhan dalam hidupnya.

3. Catharina Elzahra

Catharina Alzahra adalah perpaduan nama dengan dua kata yang sangat pas untuk anak perempuan anda. Catharina mengandung arti sempurna dan Elzahra memiliki arti mengabdi kepada Allah. Arti nama bayi perempuan kristen tersebut adalah seorang gadis yang sempurna dan mengabdi kepada Allah. Tentu harapannya adalah anak perempuan anda menjadi gadis yang sempurna dengan segala kelebihan dan talenta yang dimiliki. Selain itu, semoga ia menjadi anak yang mengabdi kepada Allah selama masa hidupnya.

4. Fransiska Orlee

Inspirasi nama untuk anak perempuan selanjutnya Fransiska Orlee. Fransiska artinya dermawan. Sedangkan Orlee mempunyai arti cahaya. Jika keduanya digabung akan membentuk arti yang indah yaitu wanita yang dermawan dan bercahaya. Harapan dari penggunaan nama ini adalah semoga anak perempuan anda menjadi anak yang suka memberi atau dermawan. Dengan begitu ia akan menjadi cahaya di dalam kehidupan banyak orang.

5. Magdalena Aneta

Nama yang sesuai untuk bayi perempuan Kristen selanjutnya adalah Magdalena Aneta. Arti nama bayi perempuan Kristen tersebut adalah Magdalena memiliki arti pengikut Allah. Sedangkan nama Aneta artinya mulia. Rangkaian dua kata tersebut akan membentuk arti menjadi seorang wanita pengikut Allah yang mulia. Tentu, semoga ia akan menjadi anak perempuan yang mulia karena ia menjadi pengikut Allah.

6. Rebecca Nava

Apakah anda pernah mendengar nama Rebecca? Ternyata nama Rebecca memiliki arti wanita yang memikat dan Nava berarti yang tercinta. Keduanya jika digabung menjadi wanita memikat yang tercinta. Ia akan menjadi putri tercinta anda dan disayangi banyak orang karena ia memiliki daya pikat yang bagus bagi orang – orang di sekelilingnya.

7. Rachel Skholastika

Rachel adalah seorang istri dari nabi Yakub. Sedangkan nama Skholastika artinya pandai berbicara. Kedua rangkaian nama tersebut memiliki arti seorang wanita yang mempunyai sifat seperti nabi Yakub yang pandai berbicara. Karena kepandaiannya berbicara, ia disenangi banyak orang dan harapannya lagi semoga ia menjadi orang yang bermanfaat bagi orang di sekitarnya.

8. Thalia Sheena

Nama bayi perempuan selanjutnya yang bisa anda berikan pada buah hati tercinta anda adalah Thalia Sheena. Thalia memiliki arti embun surga dan Sheena mempunyai arti Allah Yang Maha Mulia. Jika kedua nama tersebut digabung maka akan membentuk arti embun surga dari allah Yang Maha Mulia. Tentu anak anda adalah karunia terbesar dari Tuhan yang dititipkan pada anda. Ia seperti embun surga pemberian dari Allah Yang Maha Mulia.

9. Maribella Phoebe

Inspirasi nama selanjutnya adalah Maribella Phoebe. Nama yang unik dan masih jarang digunakan. Maribella mempunyai arti gadis yang cantik dan Phoebe memiliki arti cahaya terang. Seorang gadis cantik dan memiliki cahaya terang adalah arti dari dua rangkaian nama yang indah untuk buah hati anda tercinta. Sehingga, tidak ada salahnya untuk memilih nama ini sebagai pemberian terbaik untuk anak perempuan anda.

Setiap orang tentu ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya. Nama juga merupakan pemberian terbaik. Nama – nama di atas bisa anda pilih untuk diberikan pada anak perempuan anda dan juga disertai dengan arti nama bayi perempuan Kristen. Sehingga, anda juga akan memahami arti dan makna dari nama tersebut. Selain itu, nama dan artinya di atas bisa anda jadikan referensi sebagai sumber inspirasi anda.

To top