Nama Bayi Laki Laki Nama Bayi Perempuan

Nama Bayi Elegan Untuk Anak Perempuan Dan Laki Laki

Nama Bayi Elegan — KumpulanNamaBayi.com. Sebagai orang tua, memilih nama untuk anak adalah sebuah momen penting dan menyenangkan. Apalagi jika anda menyiapkannya untuk anak pertama. Tentu memberi nama bagi si kecil membutuhkan pertimbangan tersendiri. Baik untuk anak laki laki ataupun perempuan, sebagai orang tua anda pasti memilih nama bayi elegan. Nama yang mudah diingat, nama yang memiliki arti dan makna baik. Nama-nama ini bisa anda rangkai dari berbagai bahasa, arti yang unik hingga perpaduan dari nama Ayah atau si Ibu.

Nama-nama bayi yang terdengar elegan dan begitu indah ini bisa anda dapatkan dari berbagai sumber. Misalnya saja seperti dari bahasa Eropa, bahasa Inggris atau bahasa Sansekerta sekalipun. Penentuan nama ini biasanya tidak akan lepas dari kultur budaya yang dimiliki suatu wilayah. Berikut ini beberapa nama yang bisa menjadi inspirasi anda.

Nama Bayi Elegan

Inspirasi Nama Bayi Elegan untuk Perempuan

1. Safa Aelesha Davidya

Nama bayi yang satu ini memang terdengar begitu anggun dan juga elegan. Nama Safa Aelesha Davidya ini bisa anda gunakan untuk yang menginginkan nama bayi elegan tetapi ada unsur arabnya juga. Nama yang terdengar begitu modern dan membuat bayi makin menggemaskan. Nama Safa berarti murni, Aelesha artinya jujur.

Sementara nama Davidya artinya adalah disayangi. Tentu dengan nama ini diharapkan bisa menjadi seorang perempuan yang murni hatinya. Ia selalu berbuat kebaikan, jujur dalam perkataannya serta perbuatan. Sehingga ia bisa disayangi oleh kedua orang tua ataupun semura orang yang ada di sekitarnya.

2. Hanna Kalya Iswara

Nama berikutnya adalah nama Hanna Kalya Iswara. Nama yang termasuk nama modern untuk bayi perempuan dan terdengar elegan. Nama ini juga memiliki makna serta arti yang bagus. Hanna berarti bunga yang paling dicintai. Sementara Kalya artinya adalah terpuji. Sementara nama Iswara berarti wanita pemimpin. Tentu dengan harapan dan doa, ia bisa menjadi sosok wanita yang cantik. Ia selalu dicintai seperti bunga dan memiliki sifat yang terpuji. Ia bisa menjadi wanita pemimpin yang selalu dijadikan teladan yang baik. Anda bisa memberinya nama panggilan Hanna atau Kalya.

3. Navya Quitta Mahira

Mahira bisa menjadi nama panggilan. Nama ini terdengar sebagai nama bayi elegan yang bermakna perempuan cantik dan juga sederhana. Ia memiliki sifat yang cerdas serta dihormati. Ia menjadi seorang wanita yang begitu berbakat dan mendapatkan keberkahan di dalam hidup. Arti dari nama Navya adalah cerdas dan dihormati. Sementara nama Quitta artinya adalah cantik dan sederhana. Mahira berarti berbakat dan juga mendapatkan berkah. Nama indah dan memiliki arti baik, bukan?

4. Zemira Humeera Ayunia

Nama Zemira Humeera Ayunia bisa anda jadikan sebagai nama bayi elegan. Nama ini tentu cocok untuk nama bayi yang cantik. Makna dari nama ini adalah seorang perempuan yang cantik dan seperti bunga. Ia selalu gembira di dalam hidupnya dan penuh dengan kedamaian di dalam menjalankan kehidupan. Arti dari nama Zemira adalah gembira, Humeera bermakna penuh dengan kedamaian dan Ayunia berarti bunga yang cantik.
5. Tavisha Zainisa Serena
Berikutnya, nama Tavisha Zainisa Serena berarti keindahan yang laksana surga. Zainisha artinya adalah penyayang dan pengasih. Sementara Serena memiliki makna penuh semangat. Nama ini diharapkan bisa menjadikannya sebagai seorang perempuan yang tumbuh penuh semangat dan memiliki keindahan bagaikan surga. Ia memiliki sikap penyayang terhadap semua makhluk hidup.

Nama Bayi Elegan untuk Laki Laki

1. Gavin Nikola Serafino

Nama yang pertama untuk anak laki laki adalah Gavin Nikola Serafino. Nama ini memiliki makna sebagai anak laki laki yang rajin dalam membentangkan sayapnya untuk mengajak orang lain dalam melakukan ibadah. Nama panggilan yang elegan adalah Gavin. Nama ini berasal dari bahasa Skotlandia yang berarti elang putih dan dalam bahasa Wales artinya juga sama. Tentu diharapkan dengan nama ini, ia bisa menjadi sosok lelaki yang gagah serta pemberani.

2. Kenzie Fachrul Haidar

Nama Kenzie berarti bisa memberi keadilan. Nama ini berasal dari bahasa Skotalandia yang diharapkan ia bisa menjadi pemimpin yang bijaksana dan juga mampu memberi keadilan. Nama Kenzie bisa anda rangkai seperti Kenzie Fachrul Haidar yang berarti anak laki laki pemberani yang memiliki kebaikan hati. Ia menjunjung tinggi nilai keadilan. Rangkaian nama bayi elegan lainnya adalah Kenzie Abimanyu Rasendriya yang berarti kesempurnaan laki laki yang bisa memberi rasa adil untuk keselamatan orang lain.

3. Ariq Mahawira Adima

Nama Mahawira berati pahlawan besar. Nama yang berasal dari bahasa Sansekerta dan bisa anda rangkai menjadi Ariq Mahawira Adima. Nama yang memiliki arti bayi laki laki yang memiliki jalan penghidupan yang tentram. Ia merdeka, bahagia dan sempurna seperti seorang pahlawan besar yang dilambangkan menggunakan bumi merah. Nama Mahawira tentu diharapkan bisa menjadi nama yang menjadikannya sosok pahlawan besar dalam melindungi orang-orang lemah.

4. Raffasya Lazuardy Parviz

Nama elegan ini berarti anak laki laki penghubung kesuksesan untuk keluarga dan juga orang lain. Parvis berasal dari bahasa Sansekerta yang memiliki makna dan arti untung atau mujur. Nama ini jika diartikan dalam bahasa Persia adalah nama seorang karakter yang ada dalam Shahnameh. Tentu diharapkan dengan nama ini, ia bisa tumbuh menjadi seseorang yang selalu beruntung dan mujur di dalam hidupnya.

Pilihan nama-nama bayi elegan ini semoga bisa memberi anda inspirasi. Nama yang tidak hanya sekadar kata-kata indah tetapi juga menjadi doa untuk si kecil. Apalagi nama ini juga akan menjadi identitas di sepanjang hidupnya. Anda bisa merangkai nama tersebut dengan kombinasi lainnya. Tertarik menggunakan salah satu nama ini?

To top