Nama Anak Laki Laki Islami

Nama Anak Laki Laki Islami Unik 3 Kata Terbaik

Nama Anak Laki Laki Islami Unik 3 Kata — NamaLelaki.com. Para Bunda sudah siap menyambut kelahiran si keci? Pengalaman pertama menjadi orang tua memang mendebarkan. Apalagi ketika kita sudah mengetahui jenis kelaminnya yang menentukan nama seperti apa yang kita rangkai. Nama bayi laki laki sekarang ini mayoritas menggunakan 2 hingga 3 kata. Rangkaian nama ini juga bisa anda dapatkan dari banyak bahasa dan memiliki arti atau makna terdalam. Nama anak laki laki Islami unik 3 kata berikut bisa menjadi pertimbangan anda.

Nama-nama indah untuk anak laki laki tentu menjadi doa dan harapan orang tua kepada anak. Apalagi anak laki laki yang kita harapkan ia tumbuh menjadi laki laki gagah dan selalu taat kepada Allah SWT. Berikut merupakan inspirasi dari berbagai sumber yang bisa anda pilih.

Nama Anak Laki Laki Islami Unik 3 Kata

Inspirasi Nama Anak Laki Laki Islami Unik 3 Kata

1. Haykal Azril Ansa

Haykal dalam Islami memiliki makna tinggi. Azril bermakna sempurna yang merupakan nama lain dari Nazril. Sementara nama Ansa adalah senantiasa. Rangkaian nama ini memiliki arti anak laki laki berkedudukan tinggi yang senantiasa menjadi sosok sempurna. Nama panggilan yang cocok dan bisa anda beri untuk si kecil adalah haykal, Azril ataupun Ansa. Di Indonesia sendiri ada nama Haykal Kamil yang merupakan adik dari Zaskia Adya Mecca. Ia menikah dengan Tantri Namirah dan memiliki anak perempuan yang bermakna Khawla.

2. Malik Fazal Gafi

Nama Malik memiliki makna sebagai pemimpin ataupun raja. Fazal berarti baik hati dan ramah. Sementara nama Gafi adalah bentuk pendek dari Ghaffar yang bermakna lembut hati. Nama anak laki laki Islami unik 3 kata ini memiliki arti seorang pemimpin yang baik hati dan ramah kepada semua orang. Ia selalu lembut hati dalam berucap kata. Malik, Fazal ataupun Gafi adalah nama panggilan yang cocok. bahkan ada salah satu tokoh yang menggunakan nama ini yaitu Menteri Luar Negeri sekaligus mantan Wakil Presiden Indonesia yang ketiga Adam Malik. Nama yang berarti baik dan mudah diingat, bukan?

3. Muhammad Azwar Haidar

Nama Muhammad memang sering digunakan untuk nama anak laki laki Islami unik 3 kata. Nama ini juga merupakan nama Rasulullah SAW. Sementara itu Azwar sendiri adalah rajin dan Haidar artinya adalah singa. Nama yang bermakna sangat baik dan memiliki arti laki laki pemberani dan sosok yang berhati mulia. Ia rajin dan selalu bisa menggapai kesuksesan. Azwar juga cocok untuk dijadikan sebagai nama panggilan untuk si kecil. Nama ini juga digunakan oleh salah satu aktor senior dan juga sutradara yang bernama Azwar AN. Ada juga bupati Banyuwangi yang bernama Abdullah Azwar Anas.

4. Nizam Mihran Rasya

Rangkaian nama anak laki laki islami unik 3 kata ini memang terdengar indah dan bagus. Nizam dalam bahasa Islami aritnya pemimpin. Sementara Mihran adalah nama sahabat Rasulullah SAW dan Rasya adalah bentuk lain dari Rasha yang artinya adalah bangunan yang kokoh. Nama ini bisa berarti anak laki laki berjiwa pemimpin dan terhormat serta berkedudukan tinggi di dalam kehidupannya. Nama Nizam atau Rasya juga bisa anda jadikan nama panggilan. Nama ini digunakan oleh menteri Kesultanan Seljuk dan juga cendekiawan keturunan Persia yang bernama Nizham Al-Mulk.

5. Affan Mirza Sharim

Nama Affan berarti pendaki. Mirza artinya anak yang baik dan Sharim merupakan nama yang cocok dijadikan sebagai nama panggilan unik serta memiliki arti tegas dan berwibawa. Nama ini berarti anak laki laki yang berarti baik hati, berwibawa serta mampu meraih kesuksesan di dalam hidupnya. Affan adalah nama salah satu tokoh politik dan sosial Indonesia yakni Affan Gaffar. Ia juga sempat menulis sebuah buku yang berjudul Politik Indonesia: Transisi Menuju Demokrasi.

6. Abil Daffa Muwaffaq

Nama Abil dalam Islami artinya rupawan. Daffa berarti pembela dan Muwaffaq artinya sukses. Jika anda menggabungkan nama ini, artinya adalah anak laki laki berparas rupawan dan selalu sukses serta menjadi pembela kebenaran dan juga keadilan. Nama panggilan yang bisa anda gunakan adalah Abil atau Daffa. Nama keduanya ini juga terdengar unik dan masih jarang digunakan. Di Indonesia sendiri ada nama selebriti yang disebut Mohammad Daffa Wardana yang merupakan bintang iklan sekaligus putra dari Marini Zumarnis yang memiliki panggilan Daffa.

7. Chairil Mihran Ghazzal

Nama Chairil berarti kebaikan. Ingat dengan nama Chairil Anwar? Ya, dia seorang sastrawan 45 di Indonesia. Nama Mihran adalah salah seorang sahabat dari Rasulullah SAW dan Ghazzal yang merupakan nama seorang ahli Al-qur’an. Nama ini penuh dengan makna kebaikan dan bisa diartikan sebagai anak laki laki baik hati yang memiliki sifat seperti sahabat Rasulullah SAW. Tentu diharapkan ia bisa menjadi ahli al-qur’an. Anda juga bisa menggunakan nama panggilan Chairil dan Mihran.

8. Farhan Abqary Zhafar

Nama anak laki laki Islami unik 3 kata ini memiliki makna yang baik. dari bahasa Arab, Farhan berarti gembira. Abqary berarti pintar dan cerdas serta nama Zhafar artinya kemenangan. Nama ini bisa menjadi harapan orang tua kepada si kecil agar ia bisa tumbuh menjadi sosok laki laki yang selalu gembira, cerdas dan juga hidupnya penuh dengan kemenangan. Farhan dan Qary adalah nama panggilan yang mudah diingat. Di Indonesia ada nama populer seorang presenter dan penyiar radio yang bernama Muhammad Farhan dengan panggilan Farhan.

Manakah nama yang anda sukai? Rangkaian nama anak laki laki Islami unik 3 kata ini semoga bisa menginspirasi anda memberi nama terbaik untuk si kecil. Anda juga bisa merangkai namanya dengan berbagai bahasa seperti bahasa Arab, Sansekerta dan lain sebagainya.

To top