Arti Mimpi

7 Arti Mimpi Cincin, Dilengkapi Firasat Dan Pertandanya

Arti Mimpi Cincin – detiklife.com. Cincin adalah sebuah perhiasan yang disukai oleh wanita. Cincin emas misalnya yang menambah keanggunan ketika memakainya. Selama ini menggunakan cincin di jari wanita bisa menandakan bahwa ia sudah menikah atau bertunangan.

Tetapi apa jadinya jika kita bermimpi memakai cincin? Ternyata ada makna dan tafsir yang berbeda-beda. Arti mimpi cincin di jari manis, jari tengah, di tangan kanan, di tangan kiri dan lain sebagainya.

Makna dan arti mimpi menggunakan cincin ini bisa menunjukkan sebuah tanda atau menjadi sebuah firasat. Meski begitu, kepercayaan memang urusan masing-masing. Anda bisa meyakininya atau tidak. Berikut ini berbagai tafsir, arti dan makna tentang mimpi cincin.

Arti Mimpi Cincin

Makna dan Arti Mimpi Cincin

1. Memakai Cincin Emas

Makna mimpi cincin emas yang anda gunakan bisa jadi menandakan adanya kegembiraan, menngkatnya rasa percaya diri, optimis dan juga memulai untuk melakukan pengembangan diri. Menggunakan perhiasan di dalam mimpi jika menurut psikolog adalah adanya interpretasi dari keinginan anda untuk lebih baik lagi dalam segala hal. Emas merupakan simbol dari status sosial, kekayaan, jabatan dan juga keserakahan. Sementara jika anda mimpi membeli emas maka bisa disebut sebagai bentuk hasrat yang kat daari diri anda untuk bisa menguasai sesuatu.

2. Memakai Cincin Emas Palsu

Berikutnya, jika anda bermimpi menggunakan cincin emas palsu maka tandanya anda akan menerima sebuah kebohongan. Apalagi secara simbolis hal ini melambangkan keterbukaan anda dalam menerima keburukan atau mencoba memaklumi sebuah kesalahan yang dibuat oleh orang lain. Pernahkah anda bermimpi demikian?

Baca Juga: Tafsir Arti Mimpi Cincin Patah

3. Menggunakan Cincin Kawin

Berbeda halnya jika anda bermimpi menggunakan cincin kawin. Hal ini bisa jadi melambangkan janji yang anda buat dengan pasangan. Sementara jika anda bermimpi melihat cincin tunangan anda patah, maka artinya janji yang diingkari. Patah melambangkan sesuatu yang tidak lagi utuh seperti janji yang diingkari. Sementara cincin tunangan adalah bentuk dari sebuah komitmen.

4. Menggunakan Cincin Berlian

Arti menggunakan cincin berlian atau batu akik di dalam mimpi bisa jadi menandakan bahwa anda memiliki janji yang cukup filosofis. Hal ini seperti anda berjanji kepada orang lain agar bisa memperbaiki sesuatu. Misalnya saja melakukan bakti sosial, berjanji untuk mengundang anak yatim dan lain sebagainya. Bisa juga hal-hal yang berkaitan dengan keindahan dari aktivitas sosial.

5. Menggunakan Cincin Berwarna Merah

Apakah anda pernah bermimpi menggunakan cincin berwarna merah? Arti mimpi cincin ini adalah amarah atau dendam. Tetapi beberapa ilustrasi mimpi menjelaskan bahwa sebenarnya merah yang dimaksud bukan sebuah amarah melainkan adanya gairah. Contohnya saja seperti rubah, batu akik yang berwarna merah atau zamrud. Berdasarkan simbol warna, merah memang tidak serta merta diartikan sebagai amarah. Dari seorang psikolog, merah juga bisa melambangkan gairah dan juga ketertarikan seksual terhadap lawan jenisnya.

6. Menggunakan Cincin Seperti Intan

Berikutnya, memakai cincin seperti intan di dalam mimpi bisa melambangkan adanya kedamaian dan juga ketentraman. Bahkan dari para psikolog sendiri juga berpendapat bahwa putih cenderung disimbolkan dengan suatu kebaikan. Maka dari itu, hal ini bisa menandakan bahwa anda menerima sebuah kedamaian dan juga optimisme yang baru.

7. Menggunakan Cincin dalam Sudut Pandang Primbon

Jika ulasan sebelumnya menandakan arti mimpi cincin dari sudut psikologi. Ada juga arti bermimpi tentang cincin dari sudut pandang primbon. Seperti misalnya anda bermimpi cincin anda hilang. Artinya anda akan kehilangan pasangan. Memakainya bisa menandakan hubungan yang semakin akrab, tentram dan juga dekat.

Percaya terhadap apa yang sudah disebutkan dan dijelaskan ini memang tergantung masing-masing individu. Anda bisa merasakan sendiri bagaimana mimpi tersebut mendominasi. Arti mimpi cincin yang bisa dilihat dari sudut pandang psikologi ataupun primbon. Manakah yang pernah anda alami?

To top