Nama Bayi Perempuan Islami

10 Ide Nama Bayi Perempuan Islami Beserta Artinya

Nama Bayi Perempuan Islami Beserta Artinya – NamaPerempuan.com. Sebuah nama menjadi peranan penting dalam hidup kita. Mengapa? Sebab dari nama inilah kita mampu dikenal, ada harapan dan doa di dalamnya. Bagi orang tua, pemberian nama juga bukan tanpa alasan. Ada makna baik di balik nama tersebut untuk seorang anak. Terutama untuk anak perempuan, ada nama-nama Islami yang berarti anggun, lemah lembut dan solehah. Nama bayi perempuan Islami beserta artinya bisa anda dapatkan dari buku atau yang bersumber dari internet.

Perempuan memang identik dengan bunga karena cantik dan sebagai simbol keanggunan. Tidak hanya itu, kita bisa memilih nama dan mengetahui artinya langsung di dalam Islam. Seperti nama Rayya yang artinya cahaya. Ada banyak nama untuk bayi perempuan di bawah ini yang bisa menjadi inspirasi anda.

Nama Bayi Perempuan Islami Beserta Artinya

Nama Bayi Perempuan Islami Beserta Artinya yang Menawan

1. Neima

Arti nama perempuan dalam Islam Neima adalah nikmat, berkah ataupun karunia. Neima sendiri merupakan variasi penulisan dari kata ni;mah yang mana telah disebutkan 49 kali dalam Al-qur’an. Salah satunya adalah di QS Fatir 3 yang mana isinya merupakan perintah dimana manusia selalu mengingat nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Neima sendiri juga bisa disebut sebagai rizki dan yumna. Nama neima juga tergolong fleksibel kalau anda ingin memvariasikan dengan nama lainnya. Alternatif lainnya bisa menggunakan nama Neima, Ni’mah ataupun Nima.

2. Mawa

Nama bayi perempuan Islami yang indah termasuk mawa. Nama ini disebutkan sebanyak 22 kali di dalam Al-qur’an. Ma’waa divariasikan menjadi Mawa yang mana bisa menjadi panggilan indah untuk si buah hati. Menjadi salah satu nama bayi perempuan Islami yang memiliki arti yaitu sebagai surga tempat kediaman yang sudah disediakan untuk orang-orang yang beriman dan juga beramal saleh.

3. Zikra

Tak banyak yang sering mendengar nama Zikra. Nama ini memiliki arti ingatan, pengingat ataupun pemikiran dari masa lalu. Kata Zikra juga disebutkan di dalam Al-qur’an yang mana diantaranya adalah di dalam QS Al-Ankabut 51 serta Al An’am 90. Zikra diturunkan dari akar kata yang sama dengan zikr. Dalam KBBI, zikir merupakan puji-pujian kepada Allah yang diucapkan berulang kali. Tujuannya adalah kita bisa mengingat Allah dimanapun, kapanpun. Dari nama Zikra kita berharap bisa mendoakan si kecil untuk selalu mengingat Allah sampai kapanpun nanti.

4. Aleema

Ada banyak nama-nama bayi perempuan Islami beserta artinya. Termasuk nama Aleema yang diketahui diturunkan dari akar kata ain-l-m dan menjadi sumber kata alim, ilmu, ulama, mualim dan lainnya Makna dari beberapa kata ini memang hampir sama yaitu pengetahuan ataupun pembelajaran. Menggunakan nama Aleema sebagai nama bayi perempuan Islami tentu kita mengharapkan ia bisa tumbuh pintar dan cerdas.

5. Sana

Sekilas, nama ini memang seperti sapaan yang berasal dari Jepang. Panggilan dengan awalan S ini juga digunakan oleh sala satu personel dari girlgroup Korea yaitu TWICE. Namun ternyata, Sana merupakan nama bayi perempuan Islami dengan arti bercahaya, berkilap serta bersinar menyilaukan. Nama ini terdapat dalam Al-qur’an yang bisa digunakan untuk nama panggilan. Makna yang sama juga terkandung dalam Zahra dan Kirana yang mana biasanya orang tua akan memilih nama ini dengan harapan ia menjadi putri yang berparas cantik seperti rembulan terang dan memiliki masa depan yang cemerlang.

6. Benazir

Tak banyak yang menggunakan nama Benazir sebagai salah satu nama bayi perempuan. tetapi nama ini bisa anda modifikasi atau menggabungkannya dengan bahasa lain. Benazir sendiri merupakan perpaduan dari kata be yang artinya ‘tanpa’ dalam bahasa Persia, nazir artinya bandingan dalam bahasa Arab. Jika digabungkan maka Benazir ini merupakan nama untuk anak perempuan Islami yang tiada bandingan.

7. Aiza

Nama ini terdapat dalam surah Al Maidah ayat 54 yang artinya adalah dihormati, perkasa dan mulia. Nama Aiza sering digunakan sebagai variasi dari kata Cariza yang memiliki arti amal dalam bahasa Austronesian. Aiza menjadi nama bayi perempuan Islami beserta artinya batu atau karang yang terjal jika dilihat dari suku Basque di Spanyol. Tidak hanya ejaan, nama ini juga bisa menggunakan kata seerti Aritza, Ariza atau Aixa. Suku Basque sendiri juga memberikan makna sebagai suatu kehormatan atau pemimpin yang dihormati.

8. Hilya

Nama ini bisa anda temukan di Al-qur’an pada surat An Nahl ayat 14 dan menerangkan bahwa Allah mampu menundukkan lautan. Nama Hilya memiliki arti perhiasan yang mana kata ini mewakili kecantikan, kemilau yang cocok untuk nama perempuan. Maknanya hampir sama dengan makna Zayn yang berasal dari Turki dimana bisa bermakna sebuah lembaran kaligrafi yang masuk dalam genre seni.

9. Mafaza

Mafaza juga menjadi nama bayi perempuan Islami yang memiliki arti kesuksesan besar dan keselamatan. Nama ini hampir sama dengan nama Nayla yang mana bisa kita temukan di dalam Al-qur’an surat Ali Imran ayat 188 dan surat Az Zumar ayat 61. Di dalamnya merupakan janji Allah SWT untuk menyelamatkan orang-orang yang bertaqwa.

10. Shaffura

Nama Shaffura atau dikenal dengan nama Shafuriyya atau Zaphora yang diriwayatkan sebagai nama dari istri Nabi Musa. Nama ini tentu terdengar indah dan sebagai salah satu nama Islami untuk bayi perempuan anda. Nama yang mewakili kecantikan dan keindahan untuk seorang perempuan.

Ada banyak nama bayi perempuan Islami beserta artinya yang cantik dan indah. Anda bisa memilih nama terbaik untuk putri tercinta. Tidak hanya dari nama yang indah tetapi juga makna di dalamnya yang mewakili harapan dan doa kita untuk mereka.

To top