Event

6 Cerita Lucu Humor Macet Yang Kocak Abis

Kumpulan Cerita Lucu Tentang Macet Terbaru – Anda penggemar cerita lucu? Ingin membaca cerita pendek paling lucu yang konyol, gokil, dan kocak? riajenaka.com tempatnya. Koleksi cerita humor disini terdiri dari beragam topik yang bisa membuat Anda tertawa lebih ngakak dari sebelumnya. Setiap terbitan artikel cerita lucu humor hanya disajikan dalam satu tema supaya Anda lebih puas dan terhibur.

Posting terbaru kali ini mengupas cerita lucu Macet. Silahkan disimak dengan baik dan siapkan ekstra energi untuk tertawa setengah mati. Kumpulan cerita lucu banget tentang Macet dikumpulkan dari berbagai sumber gokil cerita pendek lucu. Tentunya cerita humor Macet paling lucu yang dipilih sudah lulus uji standar kelayakan ngakak dan konyol minimum yang disyaratkan oleh pemerintah. Akhir kata, selamat menikmati cerita lucu gokil bikin ngakak dibawah ini.

6 Cerita Lucu Humor Macet Yang Kocak Abis

1. Cerita Lucu Saat Terjebak Macet

kejebak macet, tiba-tiba ada yang ngetok-ngetok jendela mobil.

Saya: “Ada apa, pak?”

Bapak: “Ada kelompok teroris yg menyandera hampir seluruh anggota DPR. Mereka minta tebusan 100 milyar, kalo
tidak, anggota dewan akan disiram bensin dan dibakar. Makanya kami keliling cari sumbangan untuk bantu-bantu.”

Saya: ”Terus? kebanyakan orang nyumbang berapa’an?”

Bapak: “Gak tentu, rata-rata sih 1 liter.”


2. Kalimat Lucu Cara Menghindari Macet

Sekarang macet sudah ada dimana-mana, everywhere di semua daerah di seluruh Indonesia, bahkan sekarang jalan TOL pun sudah macet juga. Kemacetan parah seperti ini mungkin menyebabkan stress bagi sebagian orang termasuk saya, saya selalu ngedumel sendirian jika sudah terjebak macet, mau maju gak bisa mau muter balik juga gak bisa. Pokoknya stress lah kalo ketemu macet. Nah dari ke-stressan saya itu saya menemukan 5 buah cara untuk menghindari kemacetan, berikut caranya:

1. Lewat jalur rel kereta api.
Silahkan lewat jalur rel kereta api dijamin gak akan macet.

2. Melewati jalur udara.
Ada banyak cara untuk melewati jalur udara, salah satu cara nya adalah dengan menjadi superman. Silahkan memakai celana dalam diluar dan terbang layaknya superman.

3. Bonceng di mobil pejabat.
Mungkin ini cara yang paling ampuh untuk menghindari kemacetan, tapi jika tidak memungkinkan untuk bonceng dimobil pejabat, maka jadilah pejabat nya.

4. Mengendarai mobil ambulance.
Kemungkinan berhasilnya sedikit.

5. Bawa rudal atau bom.
Nah ini adalah cara yang extrem dan ampuh, cara seperti ini ingin sekali saya lakukan, jadi kalau ketemu macet tinggal tembakkan saja tuh rudal ke kerumunan macet. Pasti jalanan akan terbuka lebar untuk anda.

Demikian tips dari saya.


3. Cerita Lucu Terlambat Karena Macet

Seorang pekerja proyek berangkat kerja. Ditengah jalan terjebak macet, sampai di proyek datang terlambat. Kemacetan sudah menjadi tradisi di jakarta.

Atasan: (Segera menegur dengan muka sangar).

Pekerja: “Maaf pak saya terlambat karena macet.”

Atasan: ”Sudah berapa lama kau tinggal dijakarta, seharusnya kau bisa berangkat lebih pagi untuk menghindari macet.”

Pekerja: ”Saya suka cara berpikir bapak, tapi saya punya strategi lain.“

Atasan: (Tersenyum karena dapat pujian) ”Apa strategimu?“

Pekerja: “Saya berangkat lebih siang setelah macetnya selesai.”


4. Cerita Lucu Macet: Naik Angkot

Ateng dan Mono sedang naik angkot dan tidak lama kemudian masuk lah seorang cewek cantik dan langsung duduk disamping Ateng. Ateng pun mulai beraksi dengan mengajak si cewek berkenalan. Singkat cerita mereka pun saling berkenalan dan tukar nomer handphone. Biar si cewek tadi makin tergoda si Ateng pun mulai mengeluarkan jurusnya dan menebar pesona.

Ateng: “Gerah yah kalau naik angkot? Tapi mau gimana lagi, mobil gue masih dibengkel.” (sambil mengedipkan mata ke arah Mono).

Mono: (Langsung menganggukan kepalanya).

Cewek: (Hanya senyum-senyum saja).

Ateng: “Sudah gerah macet pula, gak mau lagi deh gue naik angkot, hmm kalau bawa mobil sendiri walaupun macet juga ada AC nya. Bener kan bray?”

Mono: (Mengangguk pengertian).

Tiba-tiba datang seorang pengamen dan langsung menyapa si Ateng

Pengamen: “woy bray tumben lo duduk didalam? Biasanya juga lo duduk didepan pintu angkot.”

Supir Angkot: “Bener tuh banyak omongnya tuh orang dari tadi, pakai ngomong gerah lah, macet lah, ini itu lah. Ini bukan macet, lo gak ngeliat didepan itu lampu merah. Malahan angkot gue paling depan.”

Mono: “HAHAHAHAHAHA”

Cewek: “Pengen bebas macet sama lampu merah, naik ambulance aja mas.”

Ateng: “Anjeeeer @*&#^@*&#^”


5. Cerita Lucu Macet: Lebih Jauh Dari Matahari

Petruk: “Reng, jalanan macet nih. Padahal rumah kita deket banget, paling cuman 10 menit aja dari sini. Mana mataharinya itu loh panasnya ngebakar kulit.”

Gareng: “Eh, siapa bilang rumah kita deket? Buktinya matahari aja masih kelihatan dari sini, nah sedangkan rumah kita nggak kelihatan dari sini. Ya masih jauhan rumah kita daripada matahari.”

Petruk: “%*$#@^@#&$*”


6. Cerita Lucu Macet: Mengejar Unta

Seorang pria Arab sedang membujuk seekor unta jantannya yang sedang mogok dan duduk di jalanan sehingga membuat kendaraan di belakangnya antri panjang alias macet.

Pria: “Ayo dong manis, berdiri. Jalanan jadi macet gara-gara kamu duduk di tengah jalan”

Tapi si unta tetap saja cuek. Dia tidak beranjak sedikitpun, sementara suara-suara klakson mobil makin bising saja.

Pria: “Aduh, ayo dong sayang. Kamu duduknya di pinggir jalan saja.”=

Tetap saja nihil. Lalu ada seorang gadis yang turun dari salah satu kendaraan yang macet itu dan menghampiri pria dan untanya.

Gadis: “Untanya kenapa, Pak?”

Pria: “Ini, unta saya tidak mau berdiri. Huh! Menyusahkan saja.”

Gadis: (Mengangguk) “Kebetulan saya seorang perawat. Coba saya periksa unta bapak.” (Sambil menghampiri unta itu).

Gadis itu berjongkok dan meraba-raba unta itu dari kepala sampai badan atasnya. Kemudian dia mulai meraba-raba bagian bawah badan unta. Kontan saja si unta langsung berdiri dan lari sekencang-kencangnya. Jalanan pun tidak macet lagi. Si pria pemilik unta itu menghampiri si gadis.

Pria: “Wah! Nona hebat! Nona apakan unta saya sampai dia berdiri dan lari kencang?”

Gadis: “Oh, saya cuma pencet anu-nya pak” (Sambil berjalan menuju kendaraannya meninggalkan pria itu).
Pria: “Diam sesaat, lalu mengikuti si gadis yang berjalan didepannya).

Gadis: (Menoleh) “Bapak kok, mengikuti saya? kan saya sudah membantu bapak agar unta bapak tidak mogok di jalan lagi.” (sambil terus berjalan).

Pria: “Eh, maaf nona!”

Gadis: (Berbalik kesal) “Bapak mau apalagi?”

Pria: “Nona bilang, unta saya berdiri dan lari kencang karena nona pencet anunya?”

Gadis: “Iya, lalu?”

Pria: “Kalau begitu, tolong pencet anu saya supaya saya bisa mengejar unta saya itu!”

To top