Kumpulan Cerita Lucu Tentang Siput Terbaru – Anda penggemar cerita lucu? Ingin membaca cerita pendek paling lucu yang konyol, gokil, dan kocak? riajenaka.com tempatnya. Koleksi cerita humor disini terdiri dari beragam topik yang bisa membuat Anda tertawa lebih ngakak dari sebelumnya. Setiap terbitan artikel cerita lucu humor hanya disajikan dalam satu tema supaya Anda lebih puas dan terhibur.
Posting terbaru kali ini mengupas cerita lucu Siput. Silahkan disimak dengan baik dan siapkan ekstra energi untuk tertawa setengah mati. Kumpulan cerita lucu banget tentang Siput dikumpulkan dari berbagai sumber gokil cerita pendek lucu. Tentunya cerita humor Siput paling lucu yang dipilih sudah lulus uji standar kelayakan ngakak dan konyol minimum yang disyaratkan oleh pemerintah. Akhir kata, selamat menikmati cerita lucu gokil bikin ngakak dibawah ini.
1. Cerita Lucu Kecelakaan Siput
Dua ekor siput mengalami kecelakaan karena saling bertabrakan dengan dahsyat. Ketika polisi, ambulans dan wartawan datang, seorang reporter bertanya pada saksi mata yaitu seekor kura-kura.
Reporter: “Apa yang terjadi??”
Kura-Kura: “Saya tidak tahu, semuanya itu terjadi begitu cepat!”
2. Kisah Lucu Kemarahan Siput
Seorang pemuda sedang duduk di rumah saat ia mendengar ketukan di pintu. Dia membuka pintu dan melihat seekor siput di teras. Siput itu langsung dipungut dan dilempar sejauh yang dia bisa. Dua tahun kemudian ada ketukan di pintu. Dia membukanya dan melihat siput yang sama. Siput itu dengan sangat marah berkata: “Hei!! Katakan kenapa kau melemparku barusan?!”
3. Cerita Lucu Merayakan Pesta Di Rumah Siput
Pada suatu hari siput mengadakan pesta kemenangan lomba lari melawan kancil lalu siput mengundang dua orang temannya yaitu semut dan kaki seribu
Siput: “Mut, nanti datang kerumah ku ya, aku mengadakan pesta kecil.”
Semut: “Oke put.”
(kemudian siput datang kerumah kaki seribu).
Siput: “Hey kaki seribu, nanti tolong datang ke pesta kecil dirumahku ya.”
Kaki seribu: “Iya baiklah.”
(Malam harinya).
Semut: “Assalamualaikum siput.”
Siput: “Waalaikumsalam eh sudah datang mut, ayo masuk.”
Kaki seribu: “Siput aku datang.”
Siput: “Silahkan masuk.”
semut: “Oh ya put,, aku mau rokok nih tolong belikan ya.”
Siput: “Mmm kamu aja deh..”
Semut: “Gimana kalo kaki seribu yang belikan.”
Kaki seribu: “Baiklah.”
(3 jam telah berlalu).
Siput: “Kaki seribu mana ya?”
Semut: “Iya nih sudah lama banget.”
(Lalu mereka pun pergi keluar untuk melihat kaki seribu ternyata kaki seribu sedang duduk di depan pintu).
Siput: “Ngapain aja lo, udah 3 jam nih.”
Kaki seribu: “Lu gak lihat aku sedang memakai sepatu?”
4. Cerita Lucu Siput: Lomba Lari
Pada suatu hari, ada seekor Kura-kura dan seekor Kelinci yang berlomba lari. Si Kelinci lari dengan sangat cepat sekali. Si Kura-kura jauh tertinggal. Tapi dia tidak peduli. Dia tetap berusaha dengan keras, berlari mengejar Kelinci.
Di tengah jalan, Si Kura-kura melihat seekor Siput yang sedang berusaha keras untuk berlari juga, entah mau kemana, sepertinya serius sekali. Si Kura-kura merasa kasihan,
Kura-Kura: “Hai Siput, naiklah ke punggungku!”
Siput: (Menurut saja, dia menaiki punggung Kura-kura).
Dalam perjalanan, Si Kura-kura bertemu dengan ulat yang berjalan sangat lambat namun seperti terburu-buru sekali. Si Kura-kura pun kembali merasa kasihan,
Kura-Kura: “Hai Ulat, naiklah ke punggungku!”
Ulat: (Setuju dengan segera menaiki punggung Kura-kura dan mendapati Siput sudah ada di sana).
Siput: “Hai Ulat, berpeganganlah dengan erat, Kura-kura ini larinya cepat sekali!!”