Olahraga / Permainan

12 Cerita Lucu Banget Tentang Bersepeda

Kumpulan Cerita Lucu Tentang Bersepeda – Pengertian Cerita Humor adalah cerita singkat dan pendek dengan struktur naratif yang bertujuan membuat orang tertawa ngakak terbahak-bahak. Cerita humor lucu biasanya berbentuk cerita dialog yang diakhiri dengan kalimat lucu yang dihasilkan lewat permainan kata, Ketidakcocokan dengan logika, bualan atau hal lainnya. Mayoritas cerita lucu / humor yang banyak ditemui di situs cerita lucu adalah cerita humor singkat atau cerita humor pendek.

riajenaka.com pada artikel ini mencoba untuk membagikan kumpulan cerita humor terbaru yang kami kumpulkan dari berbagai sumber. Ini adalah koleksi cerita lucu banget, terbaik, yang sudah diseleksi. Semoga Anda bisa tertawa ngakak dan menikmati kumpulan cerita lucu tentang bersepeda dibawah ini.

12 Kumpulan Cerita Lucu Banget Tentang Bersepeda

1. Cerita Lucu Nangis Gara-Gara Motor Di Ambil

Di suatu sore yang sangat indah, Ateng berniat mau jalan-jalan ke taman buat ngerasain sejuknya tempat tinggalnya saat sore hari. Dia sengaja ke taman naik sepeda biar sehat dan bebas dari polusi. Pas udah nyampe di taman, Petruk ngeliat ada temen baiknya, si Bagong yang lagi nangis tersedu-sedu. Karena gak tega ngeliat temennya itu nangis begitu, akhirnya Petruk coba menghibur.

Petruk: “Gong, ente nangis kenapa??”

Bagong: “Motor gua diambil.”

Petruk: “Diambil sama siapa? sama maling? ya ampunn, lu sabar ya Gong, emang kalo emg udah bukan rejeki lu mau gimane lagi, ikhlasin aja ya.”

Bagong: “Bukan, tapi diambil sama yang punya, kan gua minjem.”

Petruk: “#$%^&*(#$%^&*)$%^&*”


2. Cerita Lucu Sepeda Tua Kakek

Di suatu pagi, si kakek yg sedang ngelapin sepeda tuanya.

Cucu: “Kek lagi ngapain?”

kakek: “Ngelapin sepeda. Kan dulu kakek suka bersepeda. jadi ini sepeda harus dirawat karena banyak kenangannya.”

Cucu: “Kok pakai olay kek?” (bingung keheranan)

Kakek: “Kan pake olay bisa menghilangkan 7 tanda penuaan. Ya kali aja sepeda tua kakek jadi muda lagi jadi baru lagi.” (nyengir).

Cucu: “Bagi dikit dong kek olay nya.”

Kakek: “Buat apa?”

Cucu: “Buat ngelapin muka kakek biar muda dikit. Hehehe.”


3. Cerita Lucu Bersepeda: Pemuda Lugu

Pada suatu hari seorang anak muda diajukan ke pengadilan oleh seorang cewek karena mengambil sepedanya. Di pengadilan pemuda itu membela diri.

Pemuda: “Pak hakim saya tak bersalah, dia sendiri yang memberi.”

Hakim: “Bagaimana ceritanya bisa begitu?”

Pemuda: “Pak hakim waktu itu sepulang sekolah, cewek itu menyuruh saya membonceng dengan sepedanya, sesampai di semak-semak cewek itu turun buka baju dan celananya serta menyuruh saya mengambil miliknya yang paling berharga. Bajunya emang bagus tapi buat apa baju cewek, celananya juga bagus tapi kekecilan maka saya ambil aja sepedanya.”


4. Cerita Lucu Jatuh Pada Saat Bersepeda

Gareng: “Hari ini ada seorang anak yang jatuh di jalan saat bersepeda. Semua temannya menertawakannya, hanya saya sendiri yang tidak ikut tertawa.”

Ibu: “Bagus. Kamu memang anak Ibu yang baik. Lalu siapa yang jatuh dari sepeda itu?”

Gareng: “Saya sendiri bu.”


5. Cerita Lucu Bersepeda: Satu Kamar

Romeo dan juliet (dua kekasih yang ABG) yang orang pinggiran kota lagi jalan-jalan ke kota besar. Saat itu malam minggu. Saat sore mereka berangkat bersepeda, cuaca cukup baik, namun saat mereka mau pulang ternyata terjadi hujan sampai hampir tengah malam.

Mereka kebingungan, lalu mereka putuskan untuk menginap di losmen yang kebetulan ada di deket tempat mereka berteduh. Mereka pesan satu kamar dengan satu tempat tidur. Karena merasa belum menikah, maka Romeo membatasi tempat tidur dengan guling di tengahnya. Malam berlalu tanpa terjadi apa-apa malam itu.

Pagi hari mereka pulang bersepeda. Tanpa sengaja, hembusan angin membuat topi Juliet terbang dan nyangkut di tembok yang cukup tinggi. Dengan sigap dan tampak cekatan Romeo meloncat dan berhasil meraih topi itu. Diserahkannya pada Juliet, tapi Juliet malah menagis.

Romeo: “Mengapa kamu menangis, bukankah topimu sudah aku ambilkan buat kamu?”

Juliet: “Aku sedih, kamu bisa loncat ke tembok yang tinggi untuk ambil topiku, tapi tak mampu melewati guling yang ada diantara kita semalam.”


6. Cerita Lucu Agar Bisa Bersepeda

Dua orang anak laki-laki pergi ke swalayan. Seorang berumur 9 tahun, seorang lagi berumur 4 tahun. Anak yang berumur 9 tahun mengambil satu pak pembalut wanita dari rak dan membawanya ke kasir untuk membayar.

Kasir: “Ini untuk ibu kamu ya?”

Anak: “Bukan, bukan untuk ibu saya.”

Kasir: “Hmm, berarti untuk kakak perempuan kamu?”

Anak: “Bukan untuk kakak perempuan saya.”

Kasir: “Wah, kalau bukan untuk ibu atau kakak perempuan kamu, lalu pembalut ini untuk siapa?”

Anak: “Ini untuk adik saya ini yang berumur 4 tahun.”

Kasir: (Terkejut) “Adikmu yang berumur 4 tahun?!”

Anak: “Itu lho, di TV kan mengatakan bahwa jika kita memakai ini kita bisa berenang dan bersepeda, Adikku belum bisa berenang dan bersepeda.”


7. Cerita Lucu Bersepeda: Sales Sepeda

Seorang sales sepeda menawarkan produknya ke bos peternakan sapi perah.

Sales: “Bos, sekarang ini bersepeda sudah menjadi trend. selain sehat bersepeda juga mendukung program go green. saya jamin bos akan tampak lebih gagah dan lebih muda dengan bersepeda. Silakan bos pilih jenis sepedanya di katalog, saya akan kirimkan barangnya hari ini juga.”

Bos: “saya setuju kesehatan itu memang penting. saya merasa masih cukup sehat setiap hari berjalan puluhan kilometer ke peternakan. Lagipula sapi masih jadi kendaraan favorit yang cocok untukku yang hidup digunung yang sepi begini.”

Sales: “Bos ayolah jangan ketinggalan zaman. Daripada naik sapi lebih baik naik sepeda. Bos tidak akan malu datang kondangan ke warga kampung seberang naik sepeda.”

Bos: ” Hahahahaa, lebih malu lagi kalau orang-orang lihat saya sedang memerah sepeda”.


8. Cerita Lucu Bersepeda: Barang Selundupan

Seorang Palestina bernama Mono hendak melintasi pos perbatasan Israel–Palestina. Dia bersepeda dan membawa dua tas besar di pundaknya.

Tentara Israel: “Pinggirkan sepedamu itu. Saya ingin bertanya, apa isi kedua tas itu?”

Mono: “Pasir.”

Tentara Israel tidak percaya begitu saja. Mereka membongkar kedua tas itu dan benar mereka menemukan pasir didalamnya. Akhirnya mereka melepaskan Mono dan membiarkan dia melintasi perbatasan menuju wilayah Israel. Keesokan harinya, kejadian yang sama berulang kembali.

Tentara Israel: “Apa yang kamu bawa?”

Mono: “Pasir.”

Tentara-tentara itu memeriksa dengan teliti kedua tas itu dan tetap menemukan benda yang sama, pasir. Kejadian yang sama berulang kali terjadi hingga tiga tahun lamanya. Akhirnya, Mono tidak muncul lagi dan tentara Israel itu menjumpainya sedang bersantai ria di luar kota Yerikho.

Tentara Israel: “Hei, kamu yang suka bawa pasir itu? Saya menduga kamu selama ini membohongi kami saat melintas perbatasan. Tapi saya selalu menemukan pasir di dalam tasmu. Selama tiga tahun, saya sepertinya menjadi gila, tidak bisa makan atau tidur memikirkan apa yang kamu selundupkan. Baiklah, ini di antara kita berdua saja! Saya mau tanya, apa sih yang kamu selundupkan tiap hari selama tiga tahun ini?”

Mono: (Dengan kalem) “SEPEDA!”


9. Cerita Lucu Si Bisu dan Si Buta Naik Sepeda

Ada dua orang Si BUTA & Si BISU mau ke pasar naek sepeda dan terjadilah perbincangan sebentar untuk menentukan siapa yg mengemudi dan siapa yg bonceng.

BUTA: “Kita kepasar yuk.”

BISU: “Aug.” (maksudnya ayo, maklum ga bisa ngomong jadi bahasanya cuma aug aug aug).

BUTA: “Naek sepeda dan gue yg bawa yach kamu tinggal bonceng aja.”

BISU: “Aug auh aug aug.” (maksudnya: emang kamu bisa? kamu kan buta).

BUTA: “Bisalah, ntar kamu tunjukin aja arahnya klo kiri pukul aja kakiku yg kiri, dan sebaliknya dan kalo lurus diem aja, dan kalo pengen kenceng kamu juga teriak yg kenceng yah.”

BISU: “huuh” (iya udah).

Mulailah mereka berjalan ke pasar dengan sepeda dan si BUTA lah yg mengemudi, tapi pas dijalan musibah pun datang.

BUTA: “Kemana nih arahnya?”

BISU: “Puk!” (mukul kaki kanan). “Puk!” (kiri).

Dan tiba-tiba ada angkot yg datang dr arah berlawanan dengan kecepatan tinggi, si BISU ketakutan.

BISU: “Aug, aug, auh.” (maksudnya AWAS ADA ANGKOT DIDEPAN).

BUTA: “Ada apa seh?”

BISU: “Auuuuuuuggggghhh,, aug.” (makin keras aja tuh teriak dan sambil mukul2 kaki nya) (si BISU tampaknya ga sadar kalo makin keras dia teriak makin kenceng aja si BUTA ayun sepedanya).

BUTA: “Kamu minta kenceng??”

BISU: “Aug, aughhhh huuuu.”

BUTA: “Kurang kenceng? Ngomong donk dari tadi.” (angkot pun makin dekat).

BISU: “AAAAAAAAAAUUUUUUUUUUUUHHHHHHHHHHH.”

AKHIRNYA DITABRAK JUGA TUH ANGKOTNYA.


10. Cerita Lucu Mimpi Bersepeda

Dua orang anak SD yang nakalnya bukan main sebut saja Ateng dan Semar selalu terlambat masuk sekolah. Seribu alasan mereka buat ketika gurunya bertanya kenapa selalu terlambat? Hari ini mereka terlambat lagi.

Guru: “Ateng! kenapa hari ini kamu terlambat lagi?”

Ateng: “Anu, anu, bu, semalam saya mimpi jalan jalan naik sepeda sama ayah saya keliling kota.”

Guru: “Kalau kamu Semar, kenapa kamu juga terlambat?”

Semar: “Anu, bu, semalam saya mimpi ketemu Ateng sedang jalan jalan naik sepeda bersama ayahnya, ya udah bu, saya ikutan mereka keliling kota.”

Guru: “!!??..”


11. Cerita Lucu Istriku Tadi Bersepeda

Di surga mempunyai peraturan bahwa setiap orang baik jahat maupun orang baik akan mendapat kendaraan yang pantas dengan perbuatannya.

Malaikat: “Berapa tahun kamu menikah?”

Lelaki 1: “20 tahun.”

Malaikat: “Berapa kali kamu mengkhianati istrimu?”

Lelaki 1: “5 kali.”

Malaikat: “Baiklah, Kamu boleh masuk tapi hanya mendapat Kijang.”

Lelaki pertama pun berlalu dengan Kijangnya.

Malaikat: “Berapa tahun kamu menikah?”

Lelaki 2: “30 tahun.”

Malaikat: “Berapa kali kamu mengkhianati istrimu?”

Lelaki 2: “2 kali.”

Malaikat: “Lumayan, Kamu pantas mendapatkan BMW.”

Tibalah kini lelaki ketiga dan malaikat pun mengajukan pertanyaan yang sama yang dijawab si lelaki ketiga, “50 tahun.”

Malaikat: “Berapa kali kamu mengkhianati istrimu?”

Lelaki 3: “Tidak pernah.”

Malaikat: “Luar biasa! Ini kunci untuk Ferrari.”

Suatu hari, tatkala lelaki pertama dan kedua tadi tengah mengendarai mobilnya, mereka melihat lelaki ketiga duduk di tepi jalan sambil menangis. Mereka menghampirinya dan bertanya.

Lelaki 1 dan Lelaki 2: “Ngapain kamu nangis? Ga’ puas sama Ferrari?”

Lelaki 3: (Sambil mengusap air matanya) “Tadi aku berpapasan dengan istriku yang sedang naik sepeda.”


12. Kisah Lucu Bedanya Naik Sepeda Dengan Malam Pertama

Kalau kita naek sepeda baru tuh kita pompa dulu baru di naekin.

Sedangkan kalau malam pertama, kita naekin dulu baru deh kita pompa.

To top