Tips Belanja Online – Kebutuhan akan internet sudah mulai terasa. Baik itu untuk saling kirim email, chatting, atau mendapatkan beragam informasi. Kini, kita bisa belanja lewat internet. Belanja online, atau online shopping memang amat mudah. Yang dibutuhkan hanya komputer, akses ke internet, dan kartu kredit. Namun hati-hati, jika ceroboh, uang bisa terkuras habis tanpa Anda sadari. Karena itu, simak apa kata Matt Rossoff, analis majalah on-line Microsoft, Directions On Microsoft, sebelum berbelanja online shopping.
1. Tahu Harga Pasaran
Jangan percaya diskon tanpa tahu harga di pasaran. Sebelumnya, cari tahu harga melalui teman, atau toko yang bisa dihubungi lewat telpon. Bisa saja harga di situs Web jauh lebih tinggi. Setelah diskon sekalipun apalagi pelelangan. Kalau tak sadar, harga yang ditawarkan bisa jauh lebih tinggi dari harga pasaran.
2. Bandingkan Harga
Sebelum mengklik barang pilihan, cari dulu situs lain yang menjual barang serupa, lalu bandingkan harganya. Agak lama memang, tapi daripada menyesal nantinya.
3. Biaya Tersembunyi
Jangan lupa mengkalkulasikan biaya di luar harga barang. Misalnya biaya jasa apalagi jika memesan dari luar negeri. Ongkosnya tentu bisa berkali lipat. Dari biaya pengiriman, pajak yang dibebankan, kurs valuta asing yang dipakai. Karena itu, selalu baca ketentuan dan perjanjian pembelian barang dengan teliti.
4. Pilih Barang Bergaransi
Kadang-kadang, harga termurah bukan merupakan penawaran terbaik. Apalagi untuk barang elektronik dan komputer yang memang bukan barang murah. Di sinilah garansi bisa jadi proteksi Anda bila terjadi masalah, meski tidak sama untuk semua barang. Garansi barang mahal biasanya berlaku satu tahun, untuk barang dan jasa. Termasuk 30 hari uang kembali, tanpa alasan apapun.
5. Kenali Perusahaannya
Jika tidak pernah mendengar nama perusahaannya, bersikaplah lebih skeptis. Periksa alamat surat (bukan P.O BOX), dan nomor telepon. Jika tak tertulis, tanyakan melalui e-mail. Bila mereka menolak memberitahu, silakan bersikap curiga. Jangan percaya dengan permintaan informasi yang bersifat amat pribadi. Seperti nomor identitas, nomor rekening bank, hingga nama kecil ibu Anda.
6. Keamanan Situs
Sedikit memang bukti bahwa hackers bisa mencuri nomor kartu kredit yang Anda masukkan. Tapi, itu tetap bisa terjadi. Karenanya, tanya pada yang mengerti bagaimana membuktikan apakah situs tersebut aman atau tidak. Untuk itu, berbelanjalah pada perusahaan yang Anda dengar aman reputasinya.
7. Hindari yang Ilegal
Hindari barang atau jasa yang tak bisa dijual secara legal. Misalnya senjata api, pomografi, atau narkoba. Jauhilah hal-hal yang tak jelas status hukumnya. Seperti obat yang harus dengan resep dokter, dan mengisi form untuk pelanggan berpotensi. Jangan percaya, bisa jadi Anda memang berpotensi untuk ditipu!