Contoh Surat Contoh Surat Resmi Surat Resmi Surat Ucapan Selamat: Pengertian Dan Contohnya

Surat Ucapan Selamat: Pengertian Dan Contohnya

Surat Ucapan Selamat: Pengertian Dan Contohnya – Artikel ini berisi tentang surat ucapan selamat beserta pengertian dan contohnya. Surat ucapan selamat ini dapat disampaikan melalui pos seperti surat biasa atau melalui pengantar surat khusus pada kantor atau perusahaan-perusahaan tertentu. Dapat juga berbentuk karangan bunga, atau kado yang dikirimkan melalui pengantar khusus. Pada kesempatan lain dapat pula disampaikan melalui media cetak, koran harian, atau koran mingguan dan majalah.

Contoh Paragraf-paragraf ucapan selamat :
• Selamat dan sukses atas diresmikannya Restoran “PURNAMA”.
Semoga maju pesat dan banyak pelanggannya.
• Selamat dansukses atas dibukanya kantor cabang Bank RAMA yang baru. Semoga banyak nasabahnya.
• Selamat dan bahagia untuk Bapak Imam Santoso atas dilantiknya sebagai Kapolres Tuban yang baru.
• Belum terlambat kiranya kami segenap kru Radio Antartika mengucapkan selamat atas keberhasilan Kotamadya Malang meraih piala Adipura. Semoga kota Malang bertambah bersih dan indah.
• Selamat ulang tahun Bapak Sucipto Mangun Kusumo Rektor Universitas Blambangan. Semoga di usianya yang ke 73 ini, Bapak tetap tegar dalam melaksanakan tugasnya dan semoga panjang umur.
• Selamat dan bahagia untuk Ibu Nur Cahyaningtias yang telah berhasil mengendalikan Bank Nusantara sehingga meraih sukses besar.
• Selamat atas kemenangan Persebaya meraih juara pertama liga KANSAS.

Contoh Ucapan Selamat Dalam Bentuk Utuh

PT. KARTIKA BUANA
Jl. Libra No 9, Telp. 826547
SURABAYA
Surabaya, 18 April 2005

Kepada
PT GALAXI MOTOR
Jl. Intan 132
Jakarta

Dengan hormat,
Kami turut bergembira dan ikut berbahagia atas diresmikannya Dealer baru GALAXI MOTOR Cabang Jakarta Selatan. Semoga dengan dibukanya cabang yang baru ini akan bertambah sukses.

Hormat kami,
PT. KARTIKA CHANDRA

Beny Chandra
Direktur

Contoh Ucapan Selamat pada Surat Kabar
contoh surat ucapan selamat

 

Demikianlah Surat Ucapan Selamat: Pengertian Dan Contohnya. Untuk mendapatkan contoh lain bentuk surat resmi dan juga pembahasan yang lebih mendalam, silahkan kunjungi kumpulan artikel surat resmi kami yang lain dalam kategori Surat Resmi. Untuk membaca artikel contoh surat resmi kami sebelumnya, silahkan klik Contoh Surat Tagihan.

To top