Kumpulan Puisi

Puisi Tentang Indahnya Kedamaian dan Kebersamaan

Puisi Tentang Indahnya Kedamaian dan Kebersamaan

Berikut adalah puisi tentang indahnya kebersamaan dan kedamaian semoga dapat timbulkan inspirasi dan rasa saling mengasihi diantara kita semua.

Terkadang kita lupa bahwa kita hidup bersama dengan manusia lain dibumi ini. Penatnya segala pekerjaan dan kehidupan modern telah renggangkan jarak antara kita umat manusia.Padahal seperti halnya jaringan antar tubuh kita, kita semua bagaikan organisme yang saling bekerja dan membangun tubuh yang disebut bumi ini. namun tak jarang kita saling menyakiti dan membenci, hanya untuk sedikit kepentingan yang pragmatis dan cenderung eksploitatif. Kita lupa untuk saling membahagiakan sesama.

Mari kita belajar untuk saling merasakan dan meredakan kepedihan masing-masing, bukan memperparah sebuah jarak yang sudah lebar di antara hubungan manusia. Sisihkan sedikit tempat di hati kita untuk memberi dan mengasihi, kurangilah sedikit ego yang bisa memperlebar jarak itu.

Berikut adalah puisi tentang indahnya kedamaian dan kebersamaan, semoga dapat menjadi pengingat untuk kita selalu menebarkan cinta dan kasih, selamat membaca.

Puisi Tentang Indahnya Kedamaian dan Kebersamaan

ingatkah kapan terakhir kita rasakan

angin segar menerpa pundak dan leher

aroma bunga dan matahari sejukan hati

pejamkan mata rasakan damai surgawi

telapak kaki disejukkan oleh embun pagi

yang diserap rumput dan ilalang

yang sabar menunggu ‘tuk puaskan dahaga

layaknya mereka yang berpuasa

semua suku bangsa saling menyapa

berbagi semua canda dan ceria

berbagi makanan yang digelar di padang hijau

rerumputan yang tak pernah terinjak keji pembangunan

di udara yang tak pernah tercemar polusi industri

wajah-wajah cantik yang tak tercemar asap kuda besi

anak anak yang berlari riang

bermain dengan hewan

jinak mereka semua

karena anggap manusia adalah bagian dari dunia

yang dulu keturunan mereka disiksa

demi hiburan semata

awan yang berarak jarang

persilakan surya bersinar terang

tanpa terhalang debu jalanan

tak ada riuh kendaraan

yang ganggu pendengaran

hanya ada jalan terang

berlapis emas berlian

sungai dan lautan

bening hingga ke dasar

ikan dan penghuni lautan

hilir mudik dengan riang

tak ada limbah pabrikan

berton-ton di dasar samudra

menunggu untuk kacaukan semua

tak ada saling membenci

karena tak ada alasan lagi

lapar dan haus tidak ada lagi

aroma nafas surgawi

puaskan jiwa dan nurani

akan nilai suci

yang selalu di cari

sudah tak ada lagi senjata

yang musnahkan nyawa

karena di sini semua abadi

bersama nikmati kasih surgawi

yang tak pernah dialami

saat masih jejakkan kaki di bumi

berbahagia mereka yang sudah tinggalkan dunia

dan tunaikan tugas mulia

karena kedamaian dan keindahan di dunia nyata

masih abstrak bagaikan kisah kahyangan

haruskah kita lewati ajal dahulu

untuk temukan damai sejati yang hakiki

karena tak kita temukan harta yang abadi

selama tanah masih diinjak kaki

dapatkah kita bawa ke bumi

cerita yang indah tadi

agar orang tak lagi lapar dan haus

akan kebenaran

yang dicari setengah mati

namun tak kunjung didapati

padahal semua itu

ada didalam diri

sudah Tuhan tanamkan

surga ada di jiwa

menunggu hati kita menyapa

pasti Ia buka pintu

dan ajak kita kesana

Demikian Puisi Tentang Indahnya Kedamaian dan Kebersamaan  semoga dapat  menjadi inspirasi Anda dalam melalui hari-hari Anda.   Silahkan kunjungi puisi saya  sebelumnya  yaitu Puisi Cinta Tentang Mengejar Impian  Koleksi puisi saya yang lain, saya kumpulkan dalam kategori kumpulan puisi. Ikuti terus detiklife.com. Terima kasih

To top